Pringsewu Lampung – Koalisi Wartawan Rangking Indonesia resmi laporkan Kepala Pekon Kedaung ke Kejari Pringsewu.
Menindak lanjuti berita yang beredar terkait Tindak korupsi yang di lakukan Kepala Pekon Kedaung berinsial B di beberapa pekan ini, Ketua KOALISI Wartawan Rangking Indonesia ( KW – RI ) Shohendara Gunawan di dampingi anggotanya mendatangi Kejaksaan Negeri Pringsewu untuk melaporkan tindakan Korupsi yang di lakukan Kepala Pekon Kedaung Kecamatan Pardasuka Kabupaten Pringsewu, Sabtu, 12/10/2024
Kedatangan Ketua Koalisi Wartawan Rangking Indonesia ( KW – RI ) Shohendara Gunawan Beserta rombongan di terima Kasi Intelijen I Kadek Dwi Ariatmaja, S.H.,M.H. Gunawan menyampaikan maksud dan tujuan dia dan Anggotanya untuk memasukan laporan terkait korupsi yang di lakukan kepala Pekon Kedaung B , Kami berharap pihak kejaksaan dapat Melaksanakan kekuasaan negara di bidang penuntutan dan tugas lain berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan serta mengawasi jalannya penyelenggaraan tugas pemerintahan dan pembangunan di bidang hukum terkait permasalahan ini.
Kasi Intelejen I Kadek Dwi Aritatmaja menyampaikan untuk segera menindak lanjuti laporan dari Koalisi Wartawan Rangking Indonesia ( KW- RI ) dan memang menjadi tugas kami untuk melakukan penyidikan terhadap tindak pidana.Pungakasnya ( Tim )